Rabu, 24 Agustus 2011

Liverpool Sudah Tawar Sebastian Coates Rp 113 M




Liverpool - Ketertarikan Liverpool kepada Sebastian Coates rupanya bukan isapan jempol belaka. Sebab klub tempat Coates bermain, Nacional, mengklaim The Reds sudah melepaskan tawaran sebesar Rp 113 miliar.

Coates memang langsung dikait-kaitkan dengan Liverpool begitu klub asal kota pelabuhan itu melepas Sotiris Kyrgiakos ke VFL Wolfsburg. Dengan postur tubuh setinggi 196 cm, kehadiran Coates akan memperkuat sekaligus meremajakan lini belakang klub itu.

Liverpool tak sendiri meminati Coates, tersebut ada juga klub sesama anggota Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal turut meminati bek berusia 20 tahun itu
Maka Liverpool pun bergerak cepat di mana perwakilan Fenway Sports Group, owner Liverpool, sudah bertemu Nacional, ayah Coates dan agennya matias Pittini untuk mendiskusikan soal biaya transfer senilai 8 juta poundsterling.

"Penawaran ini sangat bagus. Coates kemungkinan besar akan ke Liverpool," tutur wakil presiden klub, Hector Olmos seperti dialsnir Guardian.

Sumber: Detiksport

Tidak ada komentar:

Posting Komentar